Di era digital seperti saat ini semua sekarang menggunakan sebuah software dan juga semua beroperasi secara online. Baik pekerjaan, pelayanan, dan pendidikan. Mengingat sekarang yang sedang pandemi, membuat semuanya menjadi online. Tentu dari pandemi ini kita harus belajar hal baru dan harus sadar bahwa jaman semakin berkembang.
Jika kita tidak mengikuti kemajuan jaman, kita yang akan semakin tertinggal oleh kemajuan jaman yang semakin canggih ini. Lantas hal apa yang harus kita lakukan agar kita tidak tergerus oleh kemajuan jaman? Jawabannya adalah dengan mengupgrade diri kita sendiri. Penting sekali untuk mengupgrade diri kita agar kita bisa bersaing dengan individu lainnya.
Kali ini saya akan membahas tentang pentingnya memiliki skill khusus terlepas apa pun profesi yang anda jalani. Saya harap tulisan ini bisa membantu anda untuk upgrade skill anda dan anda bisa bersaing dan menciptakan gagasan-gagasan baru. Skill yang saya akan bahas di bawah ini adalah skill yang akan sangat menolong anda kedepannya. Jadi bacalah dengan perlahan.
Jika kita tidak mengikuti kemajuan jaman, kita yang akan semakin tertinggal oleh kemajuan jaman yang semakin canggih ini. Lantas hal apa yang harus kita lakukan agar kita tidak tergerus oleh kemajuan jaman? Jawabannya adalah dengan mengupgrade diri kita sendiri. Penting sekali untuk mengupgrade diri kita agar kita bisa bersaing dengan individu lainnya.
Kali ini saya akan membahas tentang pentingnya memiliki skill khusus terlepas apa pun profesi yang anda jalani. Saya harap tulisan ini bisa membantu anda untuk upgrade skill anda dan anda bisa bersaing dan menciptakan gagasan-gagasan baru. Skill yang saya akan bahas di bawah ini adalah skill yang akan sangat menolong anda kedepannya. Jadi bacalah dengan perlahan.
Skill Desain
desain di pixabay.com
Skill desain adalah skill pertama yang harus kalian miliki, apapun profesi kalian. Ini adalah skill wajib yang harus kalian kuasai. Meeting di kantor itu tidak selalu tentang power point kan? Ada kalanya kita harus mengelola gambar agar bisa terlihat lebih baik dan membawakan point-point penting melalui media gambar. Caranya bagaimana? Desain.
Bisa desain menjadi hal lebih yang bisa kita banggakan, kenapa engga? Karena belajar desain pun butuh waktu dan juga harus sering dilatih agar bisa dapat feelnya. Selain itu bisa desain juga bisa mendatangkan rejeki dari pintu yang lain. Salah satunya adalah menjadi editor majalah, komik, undangan pernikahan, dan lain sebagainya. Luas deh pokoknya job yang tersedia jika kita bisa desain.
Apa modal yang harus dimiliki jika ingin belajar desain? Ga mahal, cuma butuh laptop dengan spek yang pas dan juga software yang harganya juga ga mahal. Software yang paling basic untuk belajar desain bisa mencoba software photoshop. Saran dari saya sih kalau sudah bisa photoshop secara keseluruhan bisa belajar menggunakan software lain.
Seperti software Adobe illustrator dan juga corel draw. Jika udah menguasai 3 software di atas, bukan kamu yang cari client tapi client yang akan cari-cari kamu. Jadi bagaimana, tertarik tidak untuk belajar desain?
Skill Editing Video
Tau kan penghasilan youtubers sekarang berapa? Bisa beli rumah, mobil, dan hire pegawai uang dari mana? Ya Adsense dong jawabannya. Editor Video ini sangat di cari oleh youtuber besar yang biasa upload video 5 kali sehari. Stock video mereka banyak, jadi ga heran deh kalau butuh editor video yang banyak. Sekarang ini editing video udah harus bisa dilakukan sama semua orang sih.
Bayangin aja dulu content itu bentuknya cuma tulisan baris terus jadi gambar dan sekarang jadi video yang paling laris. Udah paham kan betapa pentingnya punya skill yang satu ini? Tentunya punya skill ini juga bisa bikin kita kecipratan uang. Banyak orang yang mencari editor video online. Banyak software yang bisa kalian gunakan untuk belajar editing video. Salah satunya yang paling terkenal sih Adobe premiere.
Skill editing video akan terus berkembang sesuai dengan diri kita sendiri. Jadi perbanyak latihan agar bisa membuat animasi-animasi baru yang lebih fresh dan tidak monoton. Sealamat belajar edit video!
Skill Bikin Website
Bikin website juga udah jadi skill umum yang harus dimilik sama siapa pun sih kalau liat jaman sekarang ini. Bikin web ga harus kuliah IT, orang awam sekarang juga udah bisa sih membuat website sendiri. Ga percaya? Silahakan gunakan wordpress. Platform itu lengkap banget, ada pluginnya, ada temanya, bahkan bisa custome tampilan desktop dan mobile. Praktis kan?
Tapi buat apa sih skill bikin website ini? Apa benefit yang kita dapatkan jika menguasai skill yang satu ini? Banyak banget, mau jualan online? Bisa bikin website sendiri sesuai dengan keinginan kita tanpa perlu harus bayar orang. Jasa bikin web online shop mahal loh, bisa 2-3 jutaan.
Oh iya selain itu, website juga bisa membantu kita mendapatkan client loh. Punya portofolio? Ya posting di website pribadi kamu. “Jual diri” kamu semenarik mungkin. Belajar juga sedikit tentang memasang portofolio yang baik dan rapih. Dari pengalaman saya sih, punya website sendiri bisa bikin kredibilitas kita naik dan bisa mudah untuk di temukan sama client yang butuh jasa yang kita tawarkan.
Ga perlu coding-coding untuk bikin website, jangan terlalu pusing karena kamu bukan dari background IT. Gimana udah ada rencana mau belajar bikin website?
Skill Digital Marketing
digital marketing di pixabay.com
Digital marketing ini membantu banget. Biaya yang kita keluarkan untuk iklan secara konvesional seperti memasang banner,pamflet dan lain sebagainya itu besar. Dengan cara digital marketing ini kita bisa menghemat budget untuk iklan. Belajar digital marketing maka kalian akan hidup aman di era ini.
Skill Writing
Skill Writing ini masih menjadi skill yang sangat dibutuhkan oleh banyak perusahaan. Walaupun tadi saya bilang jika konten sudah lari ke arah video tapi sebenarnya skill writing ini tetap dibutuhkan karena pada hakikatnya manusia itu harus membaca juga kan? Apa pun profesi kamu, penting untuk belajar menulis. Entah itu untuk keperluan konten, penjualan dan lainnya.
Pernah mendengar tentang channel youtube fair use yang isinya hanya video slide show dan juga orang yang berbicara? Channel youtube tersebut sangat laku dan memiliki pendapatan yang cukup besar. Tau kah kamu bahwa channel tersebut tidak bisa hidup tanpa adanya script writer? Lagi-lagi skill menulis disini menjadi hal yang sangat di butuhkan.
Pernah mendengar tentang channel youtube fair use yang isinya hanya video slide show dan juga orang yang berbicara? Channel youtube tersebut sangat laku dan memiliki pendapatan yang cukup besar. Tau kah kamu bahwa channel tersebut tidak bisa hidup tanpa adanya script writer? Lagi-lagi skill menulis disini menjadi hal yang sangat di butuhkan.
Skill Manajemen
Oke ini skill yang harus banget kalian miliki. Kalian harus bisa manajemen dengan baik hal apa pun itu. Baik waktu, keuangan, dan segala sumber daya yang kalian punya. Jika kalian bisa memanjaemen hidup kalian dengan baik, maka kalian tidak akan kerepotan. Sebaliknya jika manajemen kalian jelek, kalian akan kesulitan walaupun memiliki segudang skills.
Belajar manajemen ini tidaklah mudah, pasti akan sulit karena manajemen ini adalah suatu kebiasaan yang di ulang-ulang secara terus-menerus sehingga kita terbiasa untuk memanage segala hal dengan sistematis dan terstruktur.
Skill Learn Agility
Learn di pixabay.com
Kita harus cukup tangguh, kreatif dan berani bereksperimen untuk mengembangkan diri kita. Sangat penting untuk punya kemampuan belajar hal baru dan kemauan untuk selalu berkembang.
Kesimpulan
Belajar skill baru adalah hal yang harus kita lakukan mau tidak mau. Manusia diberkahi untuk selalu belajar hal baru dan beradaptasi. Selalu semangat dalam mengupgrade diri di tengah persaingan yang sedang gila-gilanya ini. Terus berjuang sambil di injak, jangan menyerah dengan keadaan.