Liburan, siapa hayo yang gak pernah liburan? Sesibuk apa pun kegiatanmu, liburan adalah hal yang wajib kamu lakukan untuk sekedar menghilangkan penat.
www.uniqpost.com
Liburan gak perlu mahal dan jauh keluar kota, karena definisi liburan yang sesungguhnya adalah kegiatan yang dilakukan untuk menghilangkan penat. Jadi liburan di dalam kota pun tidak ada salahnya.
Kalau dikasih kesempatan liburan, tempat mana yang ingin kamu kunjungi? Dengan letaknya yang berada di garis khatulistiwa, menjadikan Indonesia negara yang sangat indah, dan tentunya banyak destinasi wisata menarik yang layak untuk kamu kunjungi.
Pingin berlibur ke pantai? Indonesia punya banyak pantai yang indah.
Ingin liburan ke air terjun atau mungkin diving menikmati keindahan bawah laut? Tenang, Indonesia juga punya banyak.
Ingin mendaki gunung dan menikmati sensasi negeri di atas awan? Indonesia yang terletak di pertemuan antara lempeng dunia juga memiliki banyak gunung yang indah dan layak untuk kamu daki.
Meskipun banyak potensi wisata yang dimiliki oleh Indonesia, tentunya tidak semua potensi wisata tersebut tersebar merata di setiap daerah. Karena ada juga beberapa daerah yang tidak memiliki gunung, pantai, bahkan air terjun.
Bagaimana kalau kamu ingin menikmati semua wisata alam dalam satu wilayah sekaligus? Jawabannya adalah bisa, dan ada di Indonesia.
Ya, kamu bisa berkunjung ke Pulau Bali. Karena pulau yang dijuluki Pulau Dewata ini memiliki banyak potensi wisata alam, mulai dari gunung, danau, air terjun, pantai, hingga taman bawah laut.
Apa yang kamu inginkan, pasti ada di Bali. Kamu tinggal pilih saja ingin yang mana, disesuaikan dengan budget.
Oh ya, bicara soal Bali, pasti banyak yang mengira bahwa liburan ke sana sama saja menghambur-hamburkan uang. Bagaimana kalau menurutmu?
Anggapan itu sebenarnya tidak sepenuhnya salah, karena saat ini Bali memang terkenal sebagai tempat wisata papan atas. Semakin populernya Bali di mata dunia, membuat tempat yang satu ini mulai berbenah dan membangun banyak wisata mahal, termasuk mendirikan private beach.
Tapi jangan salah sangka, tidak semua wisata di Bali itu mahal. Karena masih banyak wisata di Pulau Dewata yang harganya terjangkau, terutama yang jauh dari pusat kota Denpasar.
Jadi jangan takut, liburan ke Bali tidak sepenuhnya mahal. Karena kamu bisa liburan ke Bali hanya berbekal uang 600 ribu rupiah, asalkan kamu tahu tips perjalanannya.
Mau tahu selengkapnya? Simak yang berikut ini, untuk perjalanan kita mulai dari Surabaya, Jawa Timur
Manfaatkan Kereta Api
fanuelally.blogspot.com
Pasti kamu sudah tahu, bahwa kereta api adalah salah satu angkutan masal termurah yang ada di Indonesia. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya kita naik kereta api untuk pergi berlibur ke Pulau Bali.
Dari Stasiun Gubeng, Surabaya, kamu bisa naik Kereta Api Probowangi yang berangkat pukul 04:25 dan sampai di Stasiun Banyuwangi Baru pada pukul 11:40 WIB. Untuk naik kereta tersebut, kamu hanya perlu membayar sebesar 56 ribu rupiah.
Dari stasiun, kamu bisa melanjutkan perjalanan menuju ke Pelabuhan Ketapang dengan berjalan kaki kurang lebih selama 20 menit. Untuk penyebrangan ke Pelabuhan Gilimanuk, kamu hanya perlu membayar tiket sebesar 6.500 rupiah.
Selanjutnya, kamu bisa meneruskan perjalanan dengan menggunakan bus dari Gilimanuk menuju ke Terminal Ubung, dengan biaya sebesar 50 ribu rupiah. Lama perjalanannya sekitar 4 sampai 5 jam.
Nah, sekarang tiba saatnya bagi kamu untuk mencari home stay. Cari saja di Poppies Lane, dengan menumpang ojek onLane dengan biaya sekitar 10 ribu rupiah.
Menginap di Poppies Lane
dailymail.co.uk
Kalau ke Bali, tempat pertama yang harus kamu singgahi adalah Poppies Lane, Kuta. Tahu kenapa alsannya?
Karena Poppies Lane terkenal sebagai kampung backpacker, yang menyediakan banyak home stay murah meriah, bahkan ada yang hanya 50 ribu rupiah per orang per malam. Selain itu, dari sini kamu juga bisa dengan mudah menjangkau tempat-tempat wisata yang ada di Bali, terutama di Kuta.
Kalau ingin lebih hemat, kamu juga bisa bergabung dengan forum backpacker lokal maupun internasional macam Couchsurfing. Jika kamu beruntung, kamu bisa bertemu dengan teman sesama backpacker yang bersedia menampungmu secara gratis.
Tapi kalau saya mending sewa home stay, karena lebih aman dan nyaman. Bayangkan saja, kalian tidak saling kenal, tapi kemudian tinggal bersama dalam satu rumah atau ruangan.
Kalau ada barang-barangmu yang hilang bagaimana? Ya, meskipun tinggal di sana bisa gratis.
Kalau kamu pilih yang mana?
Sewa Motor
www.gotravelaindonesia.com
Meskipun menjadi tempat wisata dunia, namun bisa dibilang bahwa transportasi umum di Pulau Bali masih belum bisa terlalu diandalkan. Karena memang banyak tempat-tempat wisata yang tidak bisa dijangkau dengan kendaraan umum.
Oleh sebab itu, akan lebih baik jika kamu menyewa sepeda motor untuk berkeliling menikmati setiap sudut Pulau Bali. Tenang jangan khawatir, karena sewa motor di sana hanya 50 sampai 60 ribu per hari, murah bukan?
Kamu pun bisa patungan dengan teman seperjalananmu. Jadi kamu hanya perlu membayar sebesar 25 ribu rupiah per hari.
Bagaimana Soal Makan?
shellaherviana.blogspot.com
Jangan khawatir, karena di sekitar Poppies Lane juga banyak para pedagang nasi bungkus keliling. Harganya juga murah, sekitar 10 ribu rupiah, untuk rasa disesuaikan dengan harganya.
Namun jika kamu ingin menikmati makanan dengan rasa yang lebih pas, kamu bisa makan di restoran waralaba. Namun tentu saja, uang yang kamu keluarkan akan lebih mahal dibanding ketika makan nasi bungkus.
Oh ya, bagi kamu yang ingin mencoba makanan di restoran yang ada di sana, akan ada baiknya jika kamu mencari reviewnya terlebih dahulu. Jangan sampai kamu habis makan, tapi tidak sanggup bayar karena harganya yang terlalu mahal.
Jika kamu ingin lebih menghemat lagi, jangan sungkan untuk numpang masak makanan instan di home stay yang kamu tinggali. Namun untuk sarapan jangan khawatir, karena pada umumnya sarapan sudah satu paket dengan harga sewa home stay.
Hari Pertama di Bali
shutterstock.com
Hari pertama bisa kamu habiskan dengan berkunjung ke Ubud, yang terkenal akan pemandangan alamnya yang bisa bikin hati dan pikiranmu adem. Di Ubud, yang terkenal adalah keindahan sawah terasering dan juga hutannya.
Jika kamu berangkat dari penginapan pada pukul 07:00 WITA, kamu bisa sampai di Ubud sekitar 09:00 WITA. Jika puas menikmati keindahan sawah terasering, kamu bisa melanjutkan perjalanan menuju ke Air Terjun Tegenungan Kemenuh.
Jangan takut mahal, untuk ke sana kamu hanya dipungut biaya sebesar 10 ribu rupiah saja.
blog.airpaz.com
Puas menikmati keindahan Ubud, kamu bisa melanjutkan perjalanan menuju ke Goa Gajah di siang harinya. Meskipun namanya adalah Goa Gajah, namun jangan harap kamu akan bertemu dengan gajah di sana.
Karena itu adalah goa yang digunakan sebagai tempat bersemedi pada abad 10 hingga 14 masehi. Untuk masuk ke sana, kamu hanya akan dikenakan biaya sebesar 15 ribu rupiah.
lillagreen.at
Untuk sore harinya, kamu bisa mengunjungi Desa Wisata Penglipuran. Namanya juga desa wisata, kamu pun akan tetap dipungut biaya untuk bisa masuk ke sana, namun hanya sebesar 15 ribu rupiah.
Di sana, kamu bisa menikmati pemandangan desa yang masih segar dan juga tatanan bangunan rumah penduduk yang berjajar dengan rapi. Oh ya, masyarakat setempat masih memegang teguh adat dan budaya Bali.
balihellotravel.com
Hari Kedua di Bali
sanursunrisevillas.com
Menginjak hari kedua, ada baiknya kamu menghabiskan harimu di sekitar tempat penginapan saja. Di Bali tidak lengkap jika kamu tidak menyaksikan keindahan sunrise di Pantai Sanur.
Jaraknya juga gak terlalu jauh dari Poppies Lane, hanya sekitar 15 menit perjalanan. Namun untuk menikmati sunrise di pantai ini, setidaknya kamu sudah berada di sana pada pukul 05:00 WITA.
Bagaimana dengan biaya masuk? Tenang saja, masuk ke Pantai Sanur tidak dipungut biaya sama sekali.
Puas menikmati sunrise di Pantai Sanur, lanjutkan saja perjalanan ke Denpasar. Di sana kamu bisa berkunjung ke beberapa tempat gratisan, beberapa di antaranya adalah Art Centre Bali atau Taman Budaya Bali.
ksmtour.com
Masih kurang puas, kamu juga bisa main-main ke Pura Sakenan, yang juga gratis untuk tiket masuknya. Apakah ada saran lagi untuk destinasi wisata gratis di Denpasar?
Saat hari sudah mulai beranjak sore, kamu bisa menghabiskan waktu senjamu di Pantai Kuta. Siapa tahu di sana kamu dapat jodoh orang bule.
indonesia.tripcanvas.co
Oh ya, sunset di Pantai Kuta juga romantis, jadi cocok untuk dinikmati bersama pasangan atau pun keluarga. Setelah itu, saatnya kamu balik ke tempat penginapan, untuk mempersiapkan jadwal kepulanganmu besok hari.
Saatnya Pulang
www.antarafoto.com
Untuk kembali ke Surabaya, kamu bisa menggunakan kereta yang sama dengan keberangkatan dari Stasiun Banyuwangi Baru pada pukul 13:50 WIB.
Untuk mengantisipasi molornya waktu perjalanan darat, kamu harus bersiap untuk pulang setidaknya mulai pukul 07:00 WITA. Dengan waktu tempuh bus sekitar 5 jam, kamu seharusnya sampai di Pelabuhan Gilimanuk pada pukul 12:00 WITA.
Sampai di Pelabuhan Ketapang sekitar pukul 12:00 WIB, dengan perbedaan waktu di Banyuwangi yang lebih lambat satu jam dari waktu Bali. Selanjutnya kamu bisa bersantai sejenak sebelum akhirnya naik kereta api pada pukul 13:50 WIB.
Lebih baik menunggu dari pada harus ketinggalan kereta, karena perjalanan darat tidak bisa diantisipasi, begitu juga dengan perjalanan laut.
Berikut adalah biaya perjalanan selama di Bali
Kereta Api Surabaya-Banyuwangi PP:
Rp56.000,- x 2 = Rp112.000,-
Tiket Penyebrangan Ketapang-Gilimanuk PP:
Rp6.500,- x 2 = Rp 13.000,-
Tiket Bus Gilimanuk-Terminal Ubung PP:
Rp50.000,- x 2 = Rp100.000,-
Ojek Online Terminal Ubung-Poppies Lane PP:
Rp10.000,- x 2 = Rp 20.000,-
Penginapan 2 Malam:
Rp50.000,- x 2 = Rp100.000,-
Sewa Motor Dua Hari:
Rp25.000,- x 2 = Rp 50.000,-
Bensin untuk Dua Hari:
Rp 25.000,- x 1 = Rp 25.000,-
Makan 4 Kali:
Rp20.000,- x 4 = Rp 80.000,-
Tiket Masuk Goa Gajah:
Rp 15.000,-
Tiket Masuk Desa Wisata Penglipuran:
Rp 15.000,-
Tiket Air Terjun Tegenungan Kemenuh:
Rp 10.000.-
TOTAL BIAYA = Rp540.000,-
Kesimpulan
Liburan ke Bali tidak sepenuhnya mahal, tergantung bagaimana kamu mempersiapkan dan memilih tujuan wisata. Untuk tempat penginapan kamu bisa mencarinya di Poppies Lane, dan kemudian untuk bepergian menyewa sepeda motor.
Di hari pertama, kamu bisa menghabiskan waktu liburanmu di daerah Ubud. Untuk di hari kedua, kamu bisa menghabiskannya di sekitar Kuta dan Denpasar.
Untuk biaya sendiri menghabiskan sebesar 540 ribu rupiah.
www.tripzilla.id
Artikel ini saya tulis karena memang saya menyukai dunia pariwisata Indonesia. Selain itu, artikel ini juga saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi dan juga informasi tambahan dari beberapa laman terpercaya.